Pati, infoseputarpati.com – Pencari kerja atau yang biasa disebut dengan pencaker dengan usia produktif di Kabupaten Pati mencapai 8.353 orang.
Berdasarkan keterangan Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kabupaten Pati, Bambang Agus Yunianto bahwa pencaker tersebut didominasi para kaum perempuan.
Melalui data yang disampaikan oleh Petugas Pengantar Kerja Muda Disnaker Kabupaten Pati Sukati, menunjukkan bahwasanya terdapat 4.383 perempuan dan 3.970 lainnya laki-laki.
“Untuk jumlah pencaker mungkin ya Mas terakhir itu ada sebanyak 8.300 sekian gitu. Kebanyakan memang perempuan,” katanya saat ditemui di kantornya, Kamis (18/8/2022).
Lebih lanjut, pihaknya menjelaskan bahwasanya pencaker dengan pengangguran merupakan suatu hal yang berbeda.
Ia mengungkapkan, kalau jumlah pengangguran berbeda dengan jumlah pencaker, karena melalui data yang terhimpun pencaker adalah para pemuda usia produktif yang akan mencari pekerjaan.
Melalui informasi dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), usia produktif merupakan penduduk yang masuk rentan usia 15-64 tahun. Sehingga usia tersebut masih dikategorikan usia produktif untuk bekerja, baik di perusahaan atau instansi lainnya.
“Jadi beda ya Mas, kalau angka atau datanya itu. Pencaker itu usia produktif, yaitu mereka yang mencari kerja dan bisa bekerja di usia produktif, sedangkan pengangguran di dalamnya ada yang ibu rumah tangga, atau juga lansia,” terang Sukati.
Sementara itu, Bambang Agus Yunianto memprediksi dengan mulai dibukanya pabrik PT HWI di Kecamatan Batangan, pencari pekerjaan dari Kabupaten Pati akan berkurang. Karena berdasarkan informasi, PT HWI setidaknya akan membutuhkan pekerja sebanyak 15.000 orang hingga akhir tahun 2022.
“Kalau benar-benar sudah dibuka ya Mas, kita juga masih menunggu kapan dibukanya itu, maka dipastikan hingga akhir tahun kita bisa kekurangan tenaga kerja, bisa jadi mereka akan mengambil di luar Kabupaten Pati kan gitu,” pungkas Bambang Agus. (*)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari infoseputarpati.com di Googlenews. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol “Mengikuti”
Jangan lupa kunjungi media sosial kami
Video Viral