Pati, infoseputarpati.com – Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Ardian Pati memberikan Pendidikan Pelatihan Kecakapan Kerja secara gratis kepada sebanyak 20 peserta di wilayah Kabupaten Pati, yang dimulai pada Sabtu (13/8/2022).
Melalui Ketua Pengelola dan Penanggung jawab LKP Ardian, Adiningtyas Prima Yulianti mengungkapkan bahwa program tersebut merupakan bentuk kerja sama yang dilakukan dengan Direktorat Kursus dan Pelatihan, Direktur Jenderal (Dikjen) Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia.
“Untuk jumlah peserta yang kami fasilitas berjumlah 20 yang ke semuanya sudah melalui proses pendaftaran dan seleksi. Sesuai dengan arahan dari kementerian karena ini adalah kerjasama LKP Ardian bersama dengan Dirjen Pendidikan Vokasi Kemendikbud mas,” katanya kepada tim mitrapost.com pada Sabtu, (13/8/2022).
Lebih lanjut, pihaknya menjelaskan bahwa peserta tersebut akan mengikuti pelatihan yang dilaksanakan selama 2 bulan.
Selain itu, para peserta akan dibekali dengan beberapa materi kecakapan, yang diantaranya yakni wawasan dan skill tata kecantikan merias rambut. Kemudian, peserta juga akan mendapatkan materi seputar ketenagakerjaan dan pendidikan karakter.
“Untuk lama pelatihan nantinya akan 2 bukan berjalan, dengan materi kecakapan tata kecantikan rambut dan juga materi pendidikan karakter dan ketenagakerjaan,” jelasnya.
Sementara itu, turut hadir juga dalam agenda pembukaan tersebut Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Pati, Winarto yang didampingi langsung bersama dengan Kepala Seksi Pendidikan Masyarakat (Dikmas), Darmini.
Winarto mengatakan bahwa dalam pemberian materi kecakapan tersebut, bertujuan untuk mengembangkan skill dan keahlian bagi peserta.
Dengan diberikannya pelatihan tersebut, diharapkan para peserta mampu memiliki keahlian yang berguna dalam dunia kerja maupun membuka lapangan pekerjaan.
“Intinya kan dalam pelatihan itu adalah memberikan materi yang berguna untuk mengembangkan skill ya, jadi semoga saja bisa diterima dan peserta ini memiliki keahlian untuk pekerjaan, syukur-syukur bisa membuka lapangan pekerjaan, kan demikian ya,” pungkas Winarto secara singkat. (*)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari infoseputarpati.com di Googlenews. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol “Mengikuti”
Jangan lupa kunjungi media sosial kami
Video Viral