Resmi Dilantik, Siti Asiyah Diharap Mampu Memperjuangkan Aspirasi Warga Pati

Pati, infoseputarpati.com – Dengan resmi dilantiknya Siti Asiyah menjadi Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati pada Jumat, (29/7/2022) diharapkan mampu menyuarakan aspirasi rakyat daerah pilihan (dapil)-nya.

Ketua DPRD Kabupaten Pati, Ali Badrudin berharap Siti Asiyah dapat segera beradaptasi dengan para Anggota Komisi D sesuai dengan yang telah ditempatinya.

“Harapannya yang pertama, semoga beliau segera mampu untuk beradaptasi dengan rekan-rekan DPRD lainnya, utamanya yakni sesuai dengan komisinya yakni Komisi D,” katanya saat diwawancarai oleh awak media pada Jumat (29/7/2022).

Lebih lanjut, ia juga berharap kepada Siti Asiyah dapat melanjutkan perjuangan dari Almarhum (Alm) Noto Subiyanto. Selain itu juga menampung dan memperjuangkan segala aspirasi masyarakat sebagai salah satu wujud menjadi perwakilan rakyat.

“Kemudian bisa meneruskan perjuangan-perjuangan almarhum yang sudah lebih dulu mendahului kita, dapat memperjuangkan program dari beliau dan juga memfasilitasi aspirasi dari masyarakat di wilayahnya,” ucap Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Kabupaten Pati.

Sementara, dalam pelantikan yang juga mengundang lembaga eksekutif dimana Saiful Arifin yang merupakan Wakil Bupati Pati juga mengharapkan hal yang sama. Ia mengatakan perlu adanya sinergitas antara pihak eksekutif dan legislatif dalam upaya melakukan pembangunan Kabupaten Pati untuk menjadi daerah yang lebih maju lagi.

Pihaknya menyebutkan, dengan adanya anggota baru di lingkungan DPRD Kabupaten Pati, maka sudah tidak ada lagi kekosongan kursi di parlemen. Sehingga ia berharap dapat menambah kualitas kerja dalam memberikan pengawasan untuk eksekutif.

“Selamat kami ucapkan kepada Ibu Siti Asiyah, semoga dengan dengan pelantikan dapat segera beradaptasi dan menindaklanjuti atas program-program yang telah diwacanakan. Perlu kami sampaikan dengan kelengkapan formasi ini, maka sinergitas antara eksekutif dan legislatif akan lebih kuat, sebagai upaya bersama untuk membangun Pati,” pungkasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari infoseputarpati.com  di Googlenews. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol “Mengikuti”

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Berita Pati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *