Terobos Lampu Merah, Pelajar SMA Hantam Mobil Operasional Bank BKK Pati

Pati, infoseputarpati.com – Karena menerobos lampu merah, seorang pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) menabrak mobil operasional Bank BKK Kabupaten Pati. Dari kecelakaan tersebut, si penabrak saat ini langsung dilarikan ke Rumah Sakit Keluarga Sehat, karena mengalami pendarahan di area kepala yang cukup parah.

Kecelakaan tersebut terjadi di Jl Raya Pati Kudus Km 3, tepatnya di depan Pengadilan Negeri Pati, Kecamatan Margorejo, Kabupaten Pati, sekitar pukul 20.30 WIB.

Menurut pengakuan Vitto (24) salah satu saksi mata mengatakan, pelajar SMA tersebut berasal dari Desa Margorejo. Ia melaju kencang menuju ke Pati kota dan menerobos perempatan lampu merah yang berada di sebelah Pengadilan Negeri Pati.

Kemudian, mobil bank BKK keluar dari perempatan tersebut yang juga mengarah ke Pati kota dan akhirnya motor Scoopy dengan plat K 4927 GA yang di kendarai pelajar SMA itu menghantam bagian belakang mobil avanza silver dengan plat nomor K 8706 WH, dengan stiker BANK BKK Pati.

“Penabrak langsung dilarikan ke KSH mas, soalnya bagian kepalanya mengalami pendarahan lumayan parah, motor scoopy yang di bawa depannya sampai ringsek, mobil avanzanya ban belakang sampai pecah, ” ucap Vitto saat ditemui infoseputarpati.com di lokasi kejadian, Rabu (6/7/2022) malam.

Sedangkan menurut Supeno (39) yang saat itu melintas di jalan tersebut, mengetahui jika anak tersebut bersekolah di SMA BTB Juwana. Bahkan saat kejadian berlangsung dirinya kaget karena hantaman tersebut begitu keras.

” Asli mas buanter mau cah kui nerobos lampu merah, hla koh tikungan perumahan ono mobil metu, yo di antem samping kanane, ” ucapnya dengan bahasa Jawa.

Diketahui, saat ini kecelakaan tersebut sudah ditangani pihak Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pati, barang bukti berupa kendaraan scoopy dimasukan kedalam mobil bak terbuka Satlantas untuk menghindari keramaian yang mengakibatkan kemacetan di jalur pantura tersebut. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari infoseputarpati.com  di Googlenews. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol “Mengikuti”

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Berita Pati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *