Resmi Jadi Desa Wisata, Pemdes Bangun Sinergitas Bersama Pokdarwis Siap Majukan Goa Wareh

Pati, infoseputarpati.com – Setelah resmi dinyatakan menjadi salah satu desa wisata di Kabupaten Pati, Pemerintah Desa beserta Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) akan berupaya untuk mengembangkan beberapa potensi objek wisata yang terdapat di Desa Kedumulyo.

Salah satu objek wisata yang sudah lebih dulu ada, sebelum ditetapkan menjadi deswita yakni adanya objek wisata Gua Wareh.

Melalui Ketua Pokdarwis yang diberi nama Semar Wareh, Adie Saputro mengungkapkan dengan diterimanya status baru menjadi desa wisata, maka perlu adanya banyak hak untuk memajukan objek wisata tersebut.

“Kalau dari Pokdarwis sebenarnya sebelum ditetapkan menjadi deswita kita lebih dulu melakukan pengelolaan di objek wisata ini, dan tentunya dengan status baru itu kita akan bersinergi guna semakin memajukan Gua Wareh,” katanya.

Lebih lanjut, Adie mengaku meskipun sejak diterima Surat Keputusan (SK) Desa Wisata dari Bupati Pati, pemdes sendiri belum ada langkah pembangunan ataupun pengembangan di sektor lainnya.

Pihaknya tetap akan mengupayakan agar desa wisata itu, benar-benar bermanfaat bagi masyarakat khususnya untuk meningkatkan perekonomian di tingkat desa.

“Sampai sejauh sejak diterima SK, kita masih menunggu upaya tindak lanjut, karena ini akan berpotensi sekali untuk meningkatkan perekonomian mas,” terangnya.

Selain itu sebagai langkah awal, pihak pengelola objek wisata Gua Wareh telah membuka paket outbound. Hal tersebut dilakukan untuk menyambut agenda libur sekolah.

Beberapa paket diantaranya yang ditawarkan adalah dengan mengeluarkan budget Rp 500.000, pengunjung akan mendapatkan sensasi pariwisata seperti susur gua, mainan tali, dan caving.

Fasilitas lainnya yang akan didapatkan oleh pengunjung diantaranya yakni swimming, camping ground dan juga mencicipi makanan khas Desa Kedumulyo.

“Untuk saat ini kita sedang mencoba menawarkan kepada pengunjung terkait dengan paket wisata, karena dari Disporapar sejauh ini belum ada lagi tindak lanjut soal paket wisata. Maka kita mencoba untuk membukanya,” pungkasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari infoseputarpati.com  di Googlenews. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol “Mengikuti”

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Berita Pati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *