TPA Tanjungrejo Kudus Disegel usai Warga Demo

Kudus, Infoseputarpati.com – Tempat pemprosesan akhir (TPA) Tanjungrejo disegel oleh warga usai mengeluarkan pencemaran.

Diketahi sebelumnya, warga Desa Tanjungrejo, Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus melakukan aksi demo berharap penutupan TPA.

Bukan tanpa mengapa, kondisi TPA disebut telah melebihi kapasitas dan menyebabkan pencemaran.

Dalam hal ini, upaya negosiasi pun dilakukan oleh Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Lingkungan Kabupaten Kudus Abdul Halil..

Namun tidak menemukan titik terang, hingga akhirnya massa melakukan penutupan TPA. Warga melakukan penyegelan pintu masuk TPA Sampah Tanjungrejo dengan spanduk.

“Jadi hari ini kita sudah sepakat forum Ketua RW se-Desa Tanjungrejo yang didampingi oleh Pak Lurah sudah sepakat menutup TPA Tanjungrejo karena sudah beberapa tahun kita melakukan surat administrasi, kemudian negosiasi. Bahkan Pak Camat sudah kita sampaikan semua tidak ada pembenahan sama sekali,” Koordinator aksi, Fahmi Arsad.

Ia menuturkan jika pengelolaan sampah tidak sesuai dengan standar yang berlaku hingga menyebabkan banyak warga yang terserang Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA).

“Dampaknya banyak sekali seperti ISPA, sumber air sungainya itu banyak limbah sampah ke aliran sungai warga sekitar,” jelasnya.

“Kaki masuk ke sungai itu positif gatal, karena airnya sangat hitam karena kena limbah dari TPA ini,” beber dia.

Fahmi menyebut penutupan TPA ini dilakukan untuk memantik langkah Pemerintah Daerah Kudus.

“Kalau tidak ditutup seperti ini tidak akan ada respons dari pemerintah kita yang akan terdampak. Ini kita tutup sampai ada solusi konkret. Ini kita tambahin dengan pada agar truk tidak bisa masuk ke sini,” kata Fahmi. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Menarik Dibaca