Jasa Raharja Tegaskan Tak Buka Lowongan Kerja Mandiri

Pati, infoseputarpati.com – PT Jasa Raharja Persero cabang Pati menyatakan bahwa tidak membuka lowongan pekerjaan mandiri non seleksi BUMN. Imbauan ini disampaikan seiring banyaknya loker hoax yang mengatasnamakan PT Jasa Raharja di laman online.

Penanggung Jawab Bidang Pelayanan kantor PT Jasa Raharja cabang Pati, Andika Sukma Jaya mengatakan, lowongan Jasa Raharja hanya dibuka melalui seleksi BUMN dan diumumkan melalui media sosial resmi Jasa Raharja.

“Lowongan pekerjaan yang beredar kalau tidak dari Instagram dan medsos Jasa Raharja yang asli itu hoax. Kita perekrutan sudah terpusat di BUMN. Kalau daerah tidak ada,” kata Andika saat diwawancara infoseputarpati.com, Rabu (29/6/2022).

Regulasi perekrutan ini mulai diberlakukan sejak tahun 2017.

Oleh karenanya, masyarakat diminta untuk tidak mengisi data diri apapun yang mengatasnamakan Jasa Raharja demi keamanan identitas pribadi.

Karena tingginya minat masyarakat mendaftar ke perusahaan BUMN, Andika mengaku selama ini banyak mendapat laporan atau informasi terkait pembukaan lowongan kerja di Jasa Raharja cabang Pati.

Kepada situs online hoax, Andika mengaku Jasa Raharja hingga saat ini belum mengambil upaya hukum, namun upaya verifikasi dan melaporkan akun palsu ke kantor pusat secara berkala terus dilakukan.

“Kalau aduan kita sering melaporkan akun fake. Ketika sudah ada mengabarkan akun Jasa Raharja. Kalau laporan ke kepolisian kita masih belum,” terangnya.

Lanjut Andika, meskipun tidak membuka lowongan Pekerjaan tingkat daerah, PT Jasa Raharja masih membuka kesempatan magang bagi lulusan SMA dan fresh graduate sarjana melalui program LBJR (Langkah Bakti Jasa Raharja). Namun sekali lagi ia menegaskan bahwa program magang ini bukan rekrutmen pegawai.

“Namanya LBJR bukan Loker. Kita memberikan kesempatan fresh graduate Sma dan mahasiswa magang di Jasa Raharja bukan sebagai pegawai,” tandasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari infoseputarpati.com  di Googlenews. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol “Mengikuti”

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Berita Pati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *