Arwani Thomafi Optimis PPP Rebut Kursi Pimpinan DPRD Pati

Pati, infoseputarpati.com – Muhamad Arwani Thomafi selaku Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ingin pertahankan target kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

Ia mengajak seluruh kader PPP di Bumi Mina Tani selalu menjaga ritme tradisi di kursi parlemen. Hal tersebut dirinya kemukakan saat agenda kunjungan kerja (kunker) di Desa Kajen Kecamatan Margoyoso Kabupaten Pati, Minggu (7/8/2022) lalu.

Menurutnya, kalimat pertahankan ritme tradisi memiliki arti supaya PPP tidak mengalami penurunan elektabilitas di kontestasi Pileg 2024 mendatang di Kabupaten Pati. Saat ini ada 5 (lima) kader yang duduk di DPRD Kabupaten Pati periode 2019-2024.

Sumber berita : DPRD Kab Pati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *