Kemeriahan Karnaval di Ngemplak Kidul Pati

Pati, Infoseputarpati.com – Karnaval dalam rangka Haul Syekh Ronggo Kusumo di Desa Ngemplak Kidul Kecamatan Margoyoso digelar dengan sangat meriah.

Sebanyak 26 peserta turut memeriahkan karnaval yang diselenggarakan sekitar pukul 13.00 WIB. Dimana, diperkirakan menghabiskan dana hingga ratusan juta rupiah.

Meski dalam suasana yang sangat panas, terlihat ribuan warga tumpah ruah di sepanjang jalan yang dilintasi oleh peserta karnaval.

Suharno selaku Ketua Panitia Karnaval Haul Syekh Ronggo Kusumo memamparkan, rute karnaval dalam rangka Haul Syekh Ronggo ini dimulai di lapangan, kemudian melewati jalan depan Makam Syeh Ronggo Kusomo dan berakhir di setiap RT yang mengundang.

“Rute karnaval dalam rangka Haul Syeh Ronggo Kusumo tahun ini sepanjang empat kilometer,” katanya kepada mitrapost.com saat dimintai keterangan, Minggu (27/8/2023).

Ia mengaku, bahwa ada peserta karnaval yang di luar izin panitia, seperti dangdut keliling. Dimana, dari panitia sudah memberikan teguran kepada peserta yang tak izin, tapi mereka tetap memaksa.

“Jadi, kami sebagai panitia hanya bisa memberikan tempat untuk mereka. Karena kami tidak mau mengecewakan peserta tersebut,” sambungnya.

Lebih lanjut, Suharno mengajak masyarakat Ngemplak Kidul untuk menjunjung tinggi nilai leluhur budaya islam. Sebab, ini dalam rangka Haul Syekh Ronggo Kusumo.

“Kami berharap para peserta karnaval ini tidak meminum minuman keras. Sehingga kegiatan karnaval tidak dicampuri dengan hal-hal yang dilarang oleh agama dan dilarang oleh negara,” jelasnya.

Di sisi lain, Juriyanto menekankan, walaupun menelan dana yang tidak sedikit, acara tersebut bukan untuk ditujukan sebagai ajang kemewahan, melainkan rasa bersyukur masyarakat atas berkah dan rizki yang telah diberikan dari tuhan.

“Memang kalau dihitung dananya sangat fantastis, akan tetapi dana itu tidak bertujuan untuk kemewahan, itu adalah rasa syukur dari kami atas berkah dan rizki yang diberikan allah lalu kita ikut sumbangkan untuk Karnaval Budaya ini,” paparnya. (Emka)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *