Pati, Infoseputarpati.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati berharap pengisian perangkat desa selanjutnya tak ada gejolak.
Menengok kejadian beberapa hari yang lalu, terdapat intimidasi terhadap perangkat desa yang terpilih di Desa Tawangrejo Kecamatan Wedarijaksa. Hal semacam ini harus menjadi sorotan bersama sehingga ke depannya pengisian perangkat desa berjalan dengan baik tanpa ada sesuatu yang mengganjal.
“Desa melaksanakan sesuai aturan yang ada dengan sebaik-baiknya,” ujar Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Pati, Bambang Susilo.
Dijelaskan Bambang, pengisian perangkat desa selanjutnya, dimohon para panitia desa dapat bekerja sesuai dengan prosedur.
“Bekerja sebaik-baiknya, sehingga tidak terjadi gejolak,” imbuhnya.
Terpisah, Pj Bupati Pati, Sujarwanto Dwiatmoko menginginkan untuk pengisian perangkat desa selanjutnya dapat dijaga bersama-sama. Tujuannya untuk menghentikan kemelut terkait pengisian perangkat desa terkhusus di Bumi Mina Tani.
“Tapi intinya kami ingin menjaga sesuatu (yuk) kita jaga, karena saya yakin semua dinamika ini , semua mengarah ke proses pengisian yang baik,” paparnya.
Dijelaskan Sujarwanto, bahwa pengisian perangkat desa ditegaskan harus transparan, sehingga dapat terpilih perangkat desa yang benar-benar amanah.
Lebih lanjut, apabila ada kesalahan panitia pengisian perangkat desa harus bisa ditegur. Dalam artian bisa memperbaiki kesalahan.
“Transparan yang baik, sehingga terpilih calon-calon perangkat desa yang terbaik,” ungkapnya.
“Makanya kalau ada yang salah yang kurang pas, kalau ditegur ya yang ditegur harus memahami apa yang tegurannya, diperhatikan, diperbaiki,” pungkasnya. (Adv)