Farel Prayoga Beli Mobil dan Bangun Rumah dari Hasil Manggung

Suryamedia.id – Usai viral di media sosial dan tampil di Istana Merdeka, Farel Prayoga pun kemudian mendapatkan banyak undangan untuk tampil di berbagai wilayah.

Farel yang baru berusia 12 tahun itu pun terus mendulang popularitas dan penghasilan berkat lagu Ojo Dibandingke yang ia bawakan.

Berkat hasil manggungnya, ia bahkan bisa memiliki kesempatan untuk memberikan hadiah ke orang tuanya. Farel Prayoga diketahui membeli beberapa barang yang sebelumnya hanya bisa diimpikannya. Barang tersebut adalah mobil.

“Beli mobil. Bangun rumah sedikit demi sedikit lah,” kata Farel Prayoga, di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat dilansir dari Detik.

Pencapaian Farel di usianya yang masih belia itu pun menunjukkan kesuksesannya sebagai penyanyi.

Meski kini kepopulerannya memang memberikan banyak rezeki dan kesempatan baru, namun Farel Prayoga mengaku ingin terus bersikap rendah hati dan tidak sombong.

“Nggak boleh sombong, tetap belajar, tetap rendah hati,” ucap penyanyi kelahiran Banyuwangi ini.

Bagi Farel Prayoga, menjadi penyanyi di usianya tidaklah mudah. Ketika harus tampil bernyanyi di depan Presiden Joko Widodo dan tamu penting lainnya, ia bahkan merasa sangat gugup.

Farel Prayoga mengungkapkan jika saat itu ternyata ia merasa gemetar ketika bernyanyi di depan Presiden RI, Jokowi. Farel pun mengungkapkannya ke Menteri BUMN Erick Thohir beberapa waktu lalu.

“Sebenarnya aku waktu jalan itu grogi, kakiku (gemetar)” ujar Farel Prayoga. (*) – #FarelPrayoga #Entertainment