Pemuda Membunuh Kekasih gegara Cekcok

Infoseputarpati.com – Polisi mengamankan pemuda berinisial MRR (24) yang tega menghabisi nyawa kekasih hatinya. Pelaku bahkan menyimpan jasad korban di rumahnya selama berbulan-bulan.

Diketahui bahwa pelaku adalah warga Gading Katon, Donotirto, Kretek, Bantul. Sedangkan korban adalah warga Mlati, Sleman.

Peristiwa pembunuhan ini terjadi pada 24 September 2024 di kamar kos. Saat itu, pelaku dan korban dalam kondisi cekcok hingga berakhir pembunuhan.

“Pembunuhan tersebut dilakukan pelaku dengan cara mencekik korban di kosan sampai meninggal. Untuk motif, dari pengakuan pelaku karena terlibat cekcok,” kata Kasi Humas Polres Bantul AKP I Nengah Jeffry, dikutip dari Detik News pada Jumat (21/3/2025).

Setelah menghilangkan nyawa korban, pelaku pun membawa korban ke rumahnya. Keluarga yang hilang kontak dengan korban pun melapor kepada polisi.

Polisi akhirnya melakukan penyelidikan dan menemukan mayat korban di rumah MRR.

“Pelaku sudah diamankan dan dibawa ke Polres Bantul untuk pemeriksaan lebih lanjut,” katanya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *