Pati, Infoseputarpati.com – Kerja sama antara pemerintah hingga seluruh lapisan masyarakat diperlukan dalam mencegah penyebaran mutasi pandemi Covid-19.
Hal ini diungkapkan oleh Didin Syafrudin selaku Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati.
Ia menyampaikan varian baru Covid-19 yaitu XBB menjadi ancaman berbahaya bagi masyarakat. Politisi dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem) mengatakan perlu kerja sama dari pemerintah hingga seluruh lapisan masyarakat untuk mencegah dampak bahaya pandemi.
“Semoga tahun ini kondisi benar-benar normal dan masyarakat bisa kembali beraktivitas normal seperti sebelum adanya pandemi, mulai dari sektor ekonomi, pariwisata, dan pelayanan kepada masyarakat,” tutur Didin Syafrudin, pria yang duduk di Komisi D.
Didin lantas meminta agar penerapan protokol kesehatan (prokes) selalu dilakukan mulai dari menjauhi kerumunan hingga vaksin lanjutan.
Ia menekankan pada pengetatan penerapan protokol kesehatan (prokes) dan tidak membuat kegiatan yang berpotensi memunculkan kerumunan.
Di samping itu, pemerintah hingga saat ini masih gencar menyukseskan program vaksinasi Covid-19. Bahkan saking gencarnya menempatkan Indonesia berada di urutan keempat dunia dengan capaian vaksinasi terbanyak. (Adv)







